Sabtu, 26 Mei 2012

Kesehatan : Manfaat Berolahraga Yang Wajib Anda Ketahui


Manfaat olahraga yang baik untuk tubuh dapat kita peroleh dengan melakukan olah raga secara rutin setiap hari. Berolahraga tidak harus lama, waktu 20 menit sudah cukup untuk kita. Manfaat olahraga ada yang dapat kita rasakan secara langsung dan ada pula yang dapat kita rasakan dalam jangka waktu tertentu di masa yang akan datang.

Dengan berolahraga kita dapat melepaskan kepenatan dan merefleksikan ketegangan otot-otot selama bekerja. Selain itu, masih banyak lagi manfaat olahraga yang dapat kita peroleh asalkan kita rajin melakukannya.

Selain untuk kesehatan fisik, aktifitas ber olahraga ini bagi sebagian orang bisa menjadi kebanggan tersendiri. Misalnya, para atlet dapat memperoleh prestasi sebagai hasil dari latihan rutin mereka atau para binaragawan menjadi lebih percaya diri dengan bentuk tubuh mereka. Sehingga, saat ini banyak yang menjadikan olahraga sebagai suatu hobi tersendiri dalam hidup mereka.

Manfaat Olahraga Bagi Tubuh

Berikut ini adalah beberapa manfaat olahraga bagi tubuh yang dapat kita peroleh beserta penjelasannya:

  1. Olahraga untuk mengurangi stress. Stress dapat kita alami kapan saja dan dimana saja. Dengan ber olahraga, kita dapat merenggangkan otot-otot yang tegang saat beraktifitas. Manfaat olahraga ini mampu membuat otak kita menjadi lebih fresh dan mengurangi stress.
  2. Olahraga untuk membakar lemak. Olahraga yang dilakukan secara rutin terbukti ampuh untuk membakar lemak dan melangsingkan tubuh. Telah banyak orang yang telah membuktikan sendiri manfaat olahraga yang satu ini.
  3. Olahraga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Hormon adrenalin atau serotonin adalah hormon yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan berbagai macam penyakit seperti batuk dan flu. Dengan ber olahraga, hormon-hormon tersebut dapat berfungsi secara efektif. Sehingga daya tahan tubuh kita juga akan meningkat.
  4. Olahraga untuk menunda proses penuaan. Manfaat olahraga selanjutnya adalah untuk mencegah perubahan pada tubuh yang terjadi seiring bertambahnya usia seperti kulit kendor, keriput, dll. Kegiatan olahraga secara rutin dapat membantu pembentukan sel-sel baru dan mencegah kerutan yang menyebabkan kulit menjadi keriput/kendor.


Sebenarnya masih banyak manfaat olahraga yang lain yang tidak ditulisakan di artikel ini. Anda dapat menemukannya pada artikel yang lain di website ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isikan dengan kata-kata yang sopan dan non SARA..
Kalau sempat, komentar akan saya balas di sini.. Atau lewat Email..
Terima Kasih atas Kunjungan Sobat