Minggu, 10 Juni 2012

Kesehatan : Yang Perlu Diketahui Saat Usia Kehamilan 4 Bulan


Pada kehamilan 4 bulan, janin sudah menyerupai manusia sempurna lengkap dengan kemampuan inderanya. Janin pada periode ini bisa dibilang cukup dewasa, Pertumbuhan orang janin sudah hampir sempurna dan tinggal mengembangkan atau mematangkannya. bentuk wajah janin dengan detail mata, hidung dan mulut juga sudah mulai sempurna.

Bayi pada Kehamilan 4 Bulan

Periode kehamilan 4 bulan diisi dengan pendewasaan bagian tubuh janin. Tulang telinga janin bahkan sudah mulai terbentuk dan mengeras pada periode ini. Ia bahkan sudah bisa mendengarkan beberapa suara dari luar. Pendengaran janin belum akan sempurna sampai ia berusia 7 bulan, tetapi pada periode 4 bulan ini ia sudah mulai bereaksi terhadap beberapa suara, terutama suara ibunya. Paru-paru juga sudah mulai tumbuh dengan sempurna. Pada periode ini paru-paru bahkan sudah mulai belajar bernafas. Wajah janin dan telinga bagian luar sudah terbentuk. Ia sudah bisa melakukan beberapa gerakan. Walaupun bayi pada periode ini belum bisa melihat, tetapi ia sudah sensitif terhadap cahaya. Kulit kepala dan alis juga sudah mulai tampak. Ada kalanya ia sudah menghisap jempol tangannya. Ukuran janin pada periode ini sekitar 5.5 inci. Dengan ukuran ini, detak jantung janin sudah mulai bisa dirasakan.

Perubahan Tubuh Ibu pada Kehamilan Bulan Keempat

Periode kehamilan 4 bulan akan ditandai dengan perubahan pada kulit seperti puting payudara yang mulai lebih gelap dengan urat yang tampak. Bagian kulit dan uterus memerlukan 25% lebih banyak darah dari yang biasa diperlukan. Hal ini berarti jantung akan memompa leih banyak darah untuk mensuplai kebutuhan badan. Kapasitas paru-paru juga berkurang. Karenanya, ibu akan lebih mudah capai dan sulit bernafas jika berkegiatan. Ia juga akan cepat merasa lelah. Pada periode ini, ibu akan dapat mengenali beberapa gerakan pada janin bayi.

Tanda-tanda Kehamilan 4 Bulan

Beberapa tanda kehamilan yang muncul pada periode usia kehamilan 4 bulan adalah: rasa terbakar pada jantung, pusing dan muntah, mimisan, kelelahan, sulit bernafas, lender pada vagina dan rasa bergerak janin. Pada periode ini, ibu disarankan untuk banyak beristirahat dan mengenali tanda-tanda dimana ia harus berhenti beraktifitas. Janin sudah mulai dewasa pada kehamilan 4 bulan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isikan dengan kata-kata yang sopan dan non SARA..
Kalau sempat, komentar akan saya balas di sini.. Atau lewat Email..
Terima Kasih atas Kunjungan Sobat