Minggu, 03 Juni 2012

Kesehatan : Perawatan Bayi Yang Tepat Optimalkan Kesehatan


Perawatan bayi adalah perawatan pada bayi yang baru lahir maupun bayi yang berusia 1 bulan keatas. Perawatan pada bayi memang gampang susah, tidak bisa sembarangan namun tidka begitu sulit dikerjakan. Agar bayi tetap terlihat sehat dan bersih maka kita perlu memperhatikan dari segi perawatannya. Bayi memang identik dengan hal-hal yang rentan seperti virus, kuman, kotoran dan alergi. Sebagai ibu yang bijak, perawatan pada bayi memang harus dilakukan dengan baik dan benar. Menerapkan cara-cara yang baik dan bersih sehingga bayi tetap terjaga kesehatannya. Memang pada awalnya akan terasa canggung namun ketika lama kelamaan hal tersebut akan menjadi kebiasaan yang selalu dilakukan.

Penerapan Perawatan Bayi

Perawatan bayi dilakukan ketika dia bangun tidur sampai tidur lagi. Rutinitas semacam ini memang membutuhkan waktu yang nyaman untuk ibu dan bayinya. Perawatan tersebut dapat dilakukan dari cara menggendong bayi yang benar, menggendong bayi juga perlu ketelitian agar letak kepala dan bagian tubuh lainnya tetap terasa nyaman bagi bayi. Bayi juga perlu adanya sentuhan hangat dan lembut dari sang ibu sebagai rasa kasih sayang mereka pada bayinya. Selain itu pola tidur bayi juga merupakan langkah dalam perawatan bayi. Biasakan bayi agar tidur tepat pada waktunya dan waktunya cukup. Perawatan juga dapat dilakukan pada saat bayi dimandikan, mengganti baju dan popoknya serta selalu menghangatkannya. Serta menjaga kebersihan diri, bayi dan lingkungan.

Hal Yang Harus Dihindari Oleh Ibu Dan Bayi

Namun ada beberapa hal yang perlu dihindari oleh ibu dan bayinya, misalnya tidak menempatkan tidur bayi dalam posisi yang tidak aman seperti dekat dengan pinggiran kasur. Selain itu harus menghindari keterlambatan dalam mengganti popok bayi sebab akan menyebabkan iritasi atau ruam pada kulit bayi. Tidak membiarkannya dalam kondisi yang dingin, tidak dalam memberikan ASI atau susu formula juga harus dihindari sebab bayi akan menangis karena perutnya lapar.

Manfaat Perawatan Bayi Yang Tepat

Perawatan pada bayi yang tepat dapat memberikan manfaat yang baik bagi si ibu dan bayinya. Perawatan yang tepat juga membantunya dalam tumbuh kembang serta kesehatan yang selalu terjaga. Tumbuh optimal tentunya menjadi idaman bagi semua orang tuanya terhadap si buah hati. Perawatan bayi juga bisa membuat bayi terlihat ceria dan aktif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isikan dengan kata-kata yang sopan dan non SARA..
Kalau sempat, komentar akan saya balas di sini.. Atau lewat Email..
Terima Kasih atas Kunjungan Sobat