Seri terbaru video gim balap mobil, "Need For Speed: The Run" dari Electronics Arts (EA), bakal mendatangkan dua model pakaian renang dari Sports Illustrated sebagai karakter dalam permainan itu yakni Chrissy Teigen dan Irina Shayk. Mereka tidak sekedar tampil di sampul permainan tapi juga menjadi tokoh pendukung cerita.
Kepastian tersebut muncul dalam video trailer di balik layar pembuatan gim yang yang khusus membahas keterlibatan dua model tersebut. Baik Chrissy dan Irina bergantian diwawancara mengenai kesan mereka saat diajak terlibat dalam proyek gim balapan yang sudah terjual lebih dari 100 juta keping sejak seri pertama dirilis tahun 1994.
Chrissy akan dibuat tokoh virtual bernama Niki, seorang anak mekanik yang tinggal di sebuah bengkel mobil yang dimiliki Nila, tokoh yang dibuat berdasarkan wajah Irina. Irina berkisah bahwa karakternya tergolong "liar" yakni pecinta adrenalin yang suka menggeber mobil dalam kecepatan tinggi.
Dalam video tersebut juga terlihat bahwa pihak pengembang yakni Black Box juga tidak hanya meminjam wajah maupun suara. Mereka merekam gerakan Chrissy dan Irina melalui proses motion capture di Los Angeles agar bisa menangkap gerak gerik saat mereka berjalan maupun mengendarai mobil.
Chrissy sendiri mendapat predikat rookie of the year swimsuit issue sementara Irina didaulat sebagai sampul majalah tahun ini. Sudah bisa ditebak bahwa pemilihan keduanya memang menangkap konsumen yang didominasi pemain pria.
"Need for Speed: The Run" adalah seri NFS ke-19 sejak diluncurkan pertama kali. Berbeda dengan seri sebelumnya yang lebih menekankan ke unsur balapan, The Run menawarkan penceritaan kisah lebih mendalam yakni tokoh utama yang harus menempuh perjalanan membelah benua Amerika Serikat dari San Fransisco ke New York. Selain balapan, gim ini juga menawarkan modus permainan quick time event yakni aksi tokoh utama yang sesekali keluar meninggalkan mobilnya.
Kerja sama dengan model bukanlah hal yang baru dilakukan dalam mempromosikan sebuah permainan. Beberapa judul lain sudah melakukannya seperti Dragon Age 2 maupun Saints Row: The Third.
Nah, Chrissy dan Irina berperan bukan sebagai tokoh protagonis tapi sebaliknya. Mereka bakal menjadi kompetitor sang protagonis yang balapan menuju garis akhir. Tidak menjadi masalah, bukan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Isikan dengan kata-kata yang sopan dan non SARA..
Kalau sempat, komentar akan saya balas di sini.. Atau lewat Email..
Terima Kasih atas Kunjungan Sobat